Bahan :
- kentang 1 kg, digoreng dan dihaluskan
- merica bubuk 1/2 sendok teh
- garam secukupnya
- pala bubuk 1/8 sendok teh (aku nggak pakai)
- susu bubuk 1 sdm
- minyak goreng 1 liter
- filet dada ayam 200 gram, rebus, potong dadu kecil
- bawang bombay secukupnya
- daun bawang 1 batang, iris tipis
- seledri 1 tangkai, iris tipis
- wortel 2 buah, rebus, potong dadu kecil
- buncis diiris kecil-kecil, secukupnya, jumlahnya seimbang dgn 2 buah wortel
- garam secukupnya
- gula pasir 1/2 sendok teh
- merica bubuk 1/2 sendok teh
- tepung maizena 1 sendok makan, larutkan dengan 3 sendok makan air
- tepung terigu protein sedang 75 gram
- telur ayam 2 butir, kocok lepas
- tepung panir 75 gram
- Tumis bawang bombay hingga harum lalu masukkan bahan isi lainnya, masak sambil diaduk hingga matang. Angkat dan sisihkan.
- Campur kentang, garam, merica hingga rata.
- Ambil campuran kentang (ditimbang 45 gram), pipihkan. Letakkan 1 sdm adonan isi, bentuk bulat lonjong. Lakukan hingga adonan habis.
- Gulingkan bulatan kentang di atas terigu hingga rata. Celup dalam telur, angkat dan gulingkan di atas tepung panir hingga rata.
- Panaskan minyak, goreng hingga kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan. Sajikan.
No comments:
Post a Comment